Menampilkan Data Yang di Hidden Oleh Virus

Bila Anda pengguna sistem operasi Windows, dan juga bertipe orang yang suka bergonta ganti pasangan (just kidding) alias suka main tancap sana tancap sini di sembarang komputer mungkin pernah mengalami hal menjengkelkan yang satu ini.

Yups, di file / folder kita di flashdisk lenyap, hilang entah kemana. Setelah di cek di properties, flashdisk kita tidak sedang dalam keadaan kosong. Hal ini di sebabkan karena file Anda sebelumnya di hidden oleh Virus.

Nah, sekarang gimana nih cara nya untuk menampilkan data yang di hidden oleh virus tadi?

Pertama, buka CMD dari start menu atau lewat kombinasi Windows + R. Bila sudah masuk ke drive yang data nya ke hidden tadi. Misal di drive F:, tinggal tulis saja F: .

Atau bila malas, ada cara yang instant yaitu masuk pada drive yang mau kita unhidden file nya, lalu tekan tobol Shift + klik kanan.
Pilih menu "open command window here".

Bila sudah, ketik command berikut ini, lalu enter. 
attrib -r -a -s -h *.* /s /d
Keterangan:

attrib = string untuk memulai merubah atribut pada Command Prompt
-s = menghilangkan atribut System File
-h = menghilangkan atribut Hidden File
-r = menghilangkan atribut Read Only File
/s = sub directory
/d = directory
*.* = untuk menampilkan/memanggil semua file yang berekstensi
dir /a = melihat isi dari sebuah directory beserta atribut file nya juga

Tunggu beberapa detik dan coba lihat drive F:, bila berhasil maka file Anda akan muncul kembali. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar

0 Komentar